Menteri PKP Apresiasi Kolaborasi di Sektor Perumahan Dengan Kadin

Avatar photo
Wapres Gibran saat berbicara pada acara buka puasa bersama Kadin, Kementerian PKP (birkom pkp/ Ristyan )
Wapres Gibran saat berbicara pada acara buka puasa bersama Kadin, Kementerian PKP (birkom pkp/ Ristyan )

Jakarta, SPN – Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait (Ara), apresiasi kolaborasi di sektor perumahan dengan Kamar Dagang Indonesia dan Industri (Kadin). Hal tersebut diungkapkan Menteri PKP, saat hadir dalam acara buka puasa bersama Kadin di Jakarta, Jumat ( 14/3/25).

Wakil Presiden Republik Indonesia Gibran Rakabuming Raka yang hadir dalam acara tersebut mengatakan, Kadin memiliki peran yang sangat strategis dalam pertumbuhan ekonomi dan iklim pembangunan strategis.

“Saya ingin Kadin dapat terus fokus pada industri padat karya, ekspor, memberdayakan petani, nelayan dan UMKM serta mendukung kemajuan teknologi dan hilirisasi Industri dengan menjaga keseimbangan alam,” kata Wapres RI.

Menteri PKP ( kanan ) saat bersalaman dengan Demikian Abu Rizal Bakrie (/fito: birkom pkp/ Ristyan )
Menteri PKP ( kanan ) saat bersalaman dengan Demikian Abu Rizal Bakrie (/fito: birkom pkp/ Ristyan )

Ketua Kadin Indonesia Anindya Bakrie mengatakan, sesuai amanah Undang-undang, Kadin merupakan mitra strategis pemerintah yang wajib dalam mendampingi pemerintah untuk membangun bangsa.

“Saat ini dan ke depan Kadin berpartisipasi bersama pemerintah dalam kemajuan pangan, kesehatan, program perumahan hijau dan program tenaga kerja migran,” ujar Ketua Kadin Anindya Bakrie.

Di sektor perumahan, Menteri PKP PKP Maruarar Sirait (Ara) mengapresiasi dan menyambut baik kesiapan KADIN (Kamar Dagang Indonesia) dalam mendukung Program 3 Juta Rumah dalam bentuk bantuan renovasi rumah di 5 provinsi. Dalam tahap awal Kadin telah siap merenovasi 200 unit rumah di wilayah Jakarta.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *