*, Ekonomi  

INPP Resmi Lakukan Handover Antasari Place Kejar Target Pertumbuhan 20%

Avatar photo
Pengguntingan pita saat Handover ( serah terima )PT. Indonesia Paradise Property tbk ( INPP) foto: yudis
Pengguntingan pita saat Handover ( serah terima )PT. Indonesia Paradise Property tbk ( INPP) foto: yudis

Jakarta, SPN – PT Indonesian Paradise Property Tbk (INPP). Perusahaan yang bergerak di bidang perhotelan, komersial, dan penjualan properti secara resmi melakukan handover (serah terima) Antasari Place Tower 1 pada Selasa (18/3/36).

CEO Paradise Indonesia, Anthony P. Susilo mengatakan saat ini produk hunian yang dibangunnya sudah laku sekitar 75 persen dari total unit sebanyak 990 unit. Artinya tinggal tersisa sekitar 25 persen yang harus dipasarkan.”Saya yakin sisanya sekitar 100-150 unit akan selesai (terjual) di tahun ini,” kata Anthony usai melakukan serah terima di Antasari Place.

Pengguntingan pita saat Handover ( serah terima )PT. Indonesia Paradise Property tbk ( INPP) foto:  yudis
Pengguntingan pita saat Handover ( serah terima )PT. Indonesia Paradise Property tbk ( INPP) foto: yudis

Dengan penyerahan unit ke konsumen ini, Anthony berharap dapat menopang target pertumbuhan pendapatan sebesar 20 persen di tahun ini. Dikatakan bahwa target pertumbuhan INPP  tahun ini didukung oleh proyek-proyek yang memperkuat portofolio yang telah dimiliki.

.Kehadiran Antasari Place diyakini akan turut berkontribusi dalam mendorong recurring income perusahaan, sehingga porsi recurring income akan meningkat. Selain Antasari Place, pada semester kedua tahun ini, Paradise Indonesia juga akan meresmikan 23 Paskal extension di Bandung, yang diharapkan akan menjadi booster dalam meningkatkan pendapatan Perusahaan.

Hunian Antasari Place akan dilengkapi dengan fasilitas-fasilitas seperti serviced apartment dan ritel, yang akan memberikan berbagai kemudahan bagi penghuni, dan juga masyarakat sekitar. Berbagai fasilitas secara bertahap akan mulai beroperasi setelah musim libur Lebaran, atau pada kuartal kedua tahun ini.

“Dengan langkah-langkah strategis ini, Paradise Indonesia optimis dapat mencapai target pertumbuhan pendapatan yang telah ditetapkan,” katanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *