Magetan, SPN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Magetan memastikan ketersediaan dan akses pangan terjangkau bagi masyarakat menjelang dan selama bulan Ramadan serta Hari Raya Idul Fitri. Salah satu upayanya adalah melalui program Gelar Pangan Murah (GPM) yang digelar di halaman Toko Tani Pak Dhe, utara Alun-Alun Magetan.
Program ini menyediakan berbagai kebutuhan pokok dengan harga di bawah pasaran, seperti beras, minyak goreng, gula pasir, telur ayam, bawang merah, bawang putih, cabai , dan komoditas lainnya.
Menurut Awang Arifaini , Kabid Pangan Dinas Lingkungan Hidup dan Pangan (DLHP) Magetan, GPM merupakan bentuk stabilisasi harga pangan sesuai arahan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas). Setiap daerah kabupaten/kota dan provinsi diwajibkan menyelenggarakan program serupa untuk menjamin ketersediaan pangan dengan harga terjangkau.
“GPM merupakan bentuk stabilisasi harga pangan pada bulan Ramadan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri, sebagaimana arahan Bappenas,” kata Awang saat ditemui pada Senin (3/3/2025).
Awang menjelaskan bahwa bahan pokok yang dijual dalam program ini memiliki harga di bawah Harga Eceran Tertinggi (HET) . Komoditas tersebut dipasok oleh BUMN, seperti Bulog dan PG (Pabrik Gula), serta melibatkan berbagai stakeholder lokal, termasuk distributor, kelompok ternak, kelompok tani, dan paguyuban.
“Kita juga menggandeng stakeholder, distributor, baik itu kelompok ternak, kelompok tani, dan beberapa paguyuban. Harga yang dijual di sini lebih murah dari harga yang ada di pasar,” imbuhnya.
Program GPM dibuka mulai pukul 15.00 WIB setiap hari selama bulan Ramadan hingga 23 Maret 2025 . Awang mengimbau masyarakat untuk memanfaatkan kesempatan ini guna mendapatkan bahan pangan dengan harga yang lebih terjangkau.
“Silakan bagi masyarakat manfaatkan momen ini untuk mendapatkan bahan pangan murah,” katanya.
Program ini tidak hanya bertujuan untuk menstabilkan harga pangan, tetapi juga membantu masyarakat menghadapi potensi lonjakan harga kebutuhan pokok selama Ramadan dan menjelang Lebaran. Dengan keterlibatan berbagai pihak, diharapkan GPM dapat memberikan dampak positif bagi daya beli masyarakat dan menjaga stabilitas ekonomi lokal.
Masyarakat Magetan pun menyambut antusias program ini. Salah satu pengunjung, Siti (45), mengaku senang dengan adanya GPM karena sangat membantu meringankan beban ekonomi keluarga.
“Harganya jauh lebih murah daripada di pasar. Apalagi menjelang Lebaran, biasanya harga-harga naik. Program ini sangat membantu,” ujarnya.
Dengan pelaksanaan GPM, Pemkab Magetan berkomitmen untuk terus mendukung kesejahteraan masyarakat melalui penyediaan pangan berkualitas dengan harga terjangkau. Semoga program ini dapat menjadi solusi efektif dalam menjaga stabilitas harga dan meningkatkan kenyamanan masyarakat selama Ramadan dan Idul Fitri.