Daerah  

Kapolda Maluku Ajak Mahasiswa dan Masyarakat Bangun Maluku dengan SDM Handal

Avatar photo
Kapolda Maluku (kiri) saat kuliah.umum di Universitas Kristen Maluku ( foto: humas UKIM )
Kapolda Maluku (kiri) saat kuliah.umum di Universitas Kristen Maluku ( foto: humas UKIM )

Ambon, SPN – Kapolda Maluku, Irjen Pol. Eddy Sumitro Tambunan, mengajak mahasiswa dan masyarakat untuk bersama-sama membangun daerah Maluku dengan sumber daya manusia (SDM) yang handal. Ia menegaskan pentingnya peran generasi muda, khususnya mahasiswa, dalam mendukung pembangunan daerah serta menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

“Pada era Generasi Z saat ini, Indonesia, khususnya Maluku, harus memiliki sumber daya manusia (SDM) yang baik agar dapat bersaing dalam membangun atau memajukan daerahnya,” ujar Kapolda Maluku saat memberikan kuliah umum di Kampus Universitas Kristen Indonesia Maluku (UKIM), Senin (3/3/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Kapolda juga menekankan pentingnya sinergi antara masyarakat dan aparat kepolisian dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di tanah Para Raja-raja ini. “Tanpa bantuan masyarakat, polisi tidak ada apa-apanya dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif,” tegasnya.

Sebagai anak bangsa, mahasiswa diharapkan dapat mengisi kemerdekaan dengan melakukan berbagai hal positif dalam membangun bangsa dan negara. Kapolda meminta mahasiswa untuk tidak terlibat dalam kegiatan yang dapat merusak persatuan dan kesatuan bangsa.

“Sebagai mahasiswa yang merupakan generasi penerus bangsa, jangan ikut terlibat dalam kegiatan yang dapat merusak persatuan dan kesatuan bangsa ini,” pintanya.

Gedung Univeritas Kristen Indonesia Maluku (UKIM ) Ambon.( foto: humas Ukim )
Gedung Univeritas Kristen Indonesia Maluku (UKIM ) Ambon.( foto: humas Ukim )

Pada kesempatan itu, Kapolda juga mengajak mahasiswa agar bijak dalam menggunakan media sosial. Ia mengingatkan agar mahasiswa berhati-hati dalam memposting status atau membagikan informasi yang dapat menjurus pada perpecahan. Penyalahgunaan media sosial, menurutnya, dapat berdampak buruk pada kehidupan sosial bahkan bisa mengganggu aktivitas perkuliahan.

Di bagian akhir kuliah umumnya, Kapolda Maluku mengingatkan mahasiswa agar menjauhi narkoba dan minuman keras. Menurutnya, hal tersebut dapat merusak masa depan dan kehidupan saat ini serta di masa yang akan datang.

“Tema kuliah umum kali ini adalah peran generasi Z dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Wilayah Maluku. Saya berharap mahasiswa dapat menjadi agen perubahan yang positif bagi masyarakat dan lingkungan sekitar,” tutup Kapolda.

Kuliah umum ini disambut antusias oleh para mahasiswa UKIM. Salah satu peserta, Maria (21), mengaku termotivasi dengan pesan yang disampaikan Kapolda. “Saya merasa terinspirasi untuk lebih aktif berkontribusi dalam menjaga keamanan dan membangun daerah saya. Pesan tentang bijak menggunakan media sosial juga sangat relevan dengan kondisi saat ini,” katanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *